Jangan Sepelekaan Niat

Jangan sepelekan niat, dia bisa mengubah status sebuah amal. Dia pun bisa menjadi penentu diterima tidaknya sebuah amal. Maka, tidaklah sebuah amal dilakukan, kecuali ada niat yang harus didahulukan. Rasulullah saw. bersabda, “Sesungguhnya, setiap amal itu tergantung niatnya, dan setiap orang akan mendapatkan apa yang dia niatkan …” (HR Al-Bukhari dan Muslim)

Syaikh Muhammad Hammud An-Najdi, dalam sebuah tulisannya, menjelaskan tentang bagaimana niat mempengaruhi status sebuah amal. Terkait hal ini, ada tiga tingkatan niat.

Pertama, niat akan membedakan antara ibadah dan adat kebiasaan. Orang yang mandi sekadar untuk mendapatkan kesegaran, maka tidak hilang hadas besarnya karena dia tidak meniatkannya untuk itu.

Kedua, niat akan membedakan ibadah yang satu dengan lainnya. Maka, niat bisa membedakan mana ibadah wajib, mana ibadah sunnah, mana pula yang dilakukan karena nazar atau lainnya.

Ketiga, niat akan membedakan mana amal yang dilakukan karena riya (dengan yang ikhlas karena Allah) atau karena ingin dunia (dengan karena ingin akhirat).

Tags: No tags

Comments are closed.